Sumbangsih Komascipol Bersama Polres Metro Bekasi dan DKM Baitul Makmur Dalam Turut Serta Mensukseskan Program Pemerintah Vaksinasi

IMG 20210925 WA0063mascipoldotcom – Ahad, 26 September 2021 (18 Safar 1443 H)

Bekasi – Polri dibawah kendali Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan TNI dibawah kendali Marsekal TNI Dr. Hadi Tjahjanto, S.I.P.sebagai Panglima TNI dan Kapolri telah melaksanakan instruksi Presiden Ir. Joko Widodo yang mengintruksikan dan meminta TNI – Polri untuk menyukseskan program vaksinasi covid-19, yang juga dibarengi dengan menjaga kedisiplinan masyarakat dalam protokol kesehatan.

Pemerintah mentargetkan penyuntikan dosis vaksin covid-19 kepada seluruh warga masyarakat, dan program vaksinasi merupakan bagian dari percepatan penanganan pandemi dan diharapkan dapat mempercepat terbentuknya Herd Immunity.

Dalam hal ini sumbangsih Komascipol sabtu (25/09 /2021) pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai bersama Polres Metro Bekasi dan DK Masjid Baitul Makmur telah melaksanakan giat Vaksinasi Merdeka yang dilaksanakan di halaman masjid Baitul Makmur kompleks Telaga Sakinah Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi Jawa Barat.

Animo masyarakat mengikuti vaksinasi ini cukup besar, warga datang dengan kesadaran sendiri karena menganggap vaksinasi ini salah satu upaya atau ikhtiar dalam menjaga kesehatan dan kekuatan imun tubuh agar terhindar dari serangan virus Covid-19.

“Guna melanjutkan instruksi Presiden Joko Widodo yang disampaikan kepada TNI – Polri, yang di tindak kanjuti oleh Polres Metro Bekasi Polda Metro Jaya telah sukses menggelar Vaksinasi merdeka di halaman masjid Baitul Makmur kompleks Telaga Sakinah Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi Jawa Barat, yang telah dilaksanakan pada hari ini Sabtu, 25 September 2021, pukul 08.00 s/d selesai” ujar Ketua Umum Komascipol-Kombat TNI Polri & Abdi Negara Bagus Sujoko, S.E, MM. saat memantau langsung dilapangan sebagai perwakilan dari media mascipol.com.
Umum

Masih menurut Ketum Umum Komascipol “Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi Covid 19 hari ini kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupatenm Bekasi, maka Komascipol turut berperanserta aktif membantu pelaksanaannya di lapangan dengan bekerjasama dan bersinergi dengan para petugas dari Dinkes maupun TNI-Polri Kabupatenm Bekasi”. lanjut Ketua Umum Komascipol-Kombat TNI Polri & Abdi Negara Bagus Sujoko, S.E, MM.

“Program penyutikan dosis vaksin covid-19 kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Bekasi telah kami laksanakan dijajaran wilayah hukum Polres Metro Bekasi khususnya pada tempat-tempat keramaian serta rawan tersebarnya wabah virus covid-19 termasuk pada hari Sabtu, 25 September 2021, mulai jam 08.00 WIB hingga selesai, di halaman masjid Baitul Makmur kompleks Telaga Sakinah Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi Jawa Barat, Sambung Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K, M.Si.

Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K, M.Si, dalam sambutannya juga menyatakan, akan mendukung penuh program ini sebagai upaya penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Bekasi.

“Kita harus bersama-sama dalam menangani Covid-19, baik Pemerintah, TNI – Polri serta elemen masyarakat dan pada hari ini Polres Metro Bekasi bekerjasama dengan Komascipol dan DK Masjid Baitul Makmur melaksanakan kegiatan vaksinasi ini, in sya Allah target 1000 vaksin akan tercapai di Masjid Baitul Makmur dan in syaa Allah untuk pencapaian 70% Herd Immunity di Kabupaten Bekasi akan tercapai, in sya Allah,”harap Kapolres.

Diakhir sambutannya Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K, M.Si. menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia pelaksana dan warga masyarakat yang mengikuti vaksinasi, dengan harapan agar terlaksananya vaksinasi daya tahan tubuh masyarakat meningkat dan juga masyarakat dapat melakukan aktivitas dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia atas pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan di masjid Baitul Makmur dan terima kasih juga kepada warga yang sangat antusias untuk mengikuti program vaksinasi ini, tanpa peran serta masyarakat program ini tentunya akan sangat lambat, harapan kami agar terlaksananya vaksinasi ini daya tahan tubuh masyarakat meningkat dan juga masyarakat dapat melakukan aktivitas dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah” tandas Kapolres.

Sementara itu Ketua Panitia dari DK Masjid Baitul Makmur kompleks Telaga Sakinah Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi Jawa Barat, dr Fauzi mengucapkan terimakasih kepada TNI Polri dan Komascipol serta kepada warga masyarakat yang antusias dengan kesadarannya sendiri untuk mengikuti program vaksinansi.

“Alhamdulillah minat warga yang datang dengan kesadarannya sendiri, karena menganggap vaksinasi ini salah satu upaya atau ikhtiar dalam menjaga kesehatan dan kekuatan imun tubuh agar terhindar dari serangan virus Covid-19. Saya mengucapkan terimakasih kepada warga masyarakat yang telah antusias datang untuk minta divaksin dan juga mengucapkan terima kasih kepada TNI Polri serta Komascipol atas suksesnya pelaksanaan vaksinasi yang telah kita laksanakan di Masjid Baitul Makmur kompleks Telaga Sakinah Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi Jawa Barat”. tutup ketua panitia dr. Fauzi.

Komandan Kodim Kabupaten Bekasi Letkol (kav) Topan Tri Anggoro, dalam hal mendukung kegiatan program pemerintah vaksinasi di Kabupaten Bekasi telah mengirimkan Komandan Koramil dan babinsa Cikarang. (Wati Ummu Arfi)