Bekasi,mascipol.com – Yayasan Pendidikan Ibnu Abbas Cikarang senantiasa berkomitmen untuk mewujudkan dan mendukung program pemerintah secara berkelanjutan melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan. Hal tersebut dilakukan melalui pelaksanaan program tanggung jawab sosial dan lingkungan berkolaborasi dengan perusahaan PT Harrosa Darma Nusantara dan PT JFE Steel Galvanizing Indonesia.
Program ini diwujudkan dengan pembangunan infrastruktur Posyandu dan tempat mandi, cuci,kakus (MCK) di Perumahan Villa Mutiara Cikarang blok C RT 22/07 Desa Sukasejati, Cikarang selatan, Kabupaten Bekasi.
Ketua yayasan pendidikan Ibnu Abbas yang juga pembina Komascipol Kabupaten Bekasi, Ustadz Bibit Widodo, memberikan apresiasi kepada PT Harrosa Darma Nusantara dan PT JFE Steel Galvanizing Indonesia yang bergabung dengan yayasan pendidikan Ibnu Abbas di program CSR insfrastruktur posyandu dan MCK ini.
“Kami dari Ibnu Abbas mengucapkan terimakasih kepada PT Harrosa Darma Nusantara dan PT JFE Steel Galvanizing Indonesia yang berkolaborasi bersama kami membangun Posyandu untuk kesehatan anak-anak untuk berkontribusi menyediakan pelayanan kesehatan yang dekat dan mudah dijangkau masyarakat, sekaligus ikut mendukung program besar pemerintah mencegah stunting,” jelas Ustadz Bibit. Kamis (09/11/2023)
Ustadz Bibit juga menerangkan, kegiatan sarana MCK ini sebelumnya juga telah dilaksanakan oleh yayasan pendidikan Ibnu Abbas di Kecamatan Cikarang Selatan. Menurutnya, semakin banyak lingkungan yang terbangun sarana air bersih dan MCK, makin banyak masyarakat yang hidup sehat.
“Dengan dibangunnya fasilitas air bersih dan MCK ini, masyarakat bisa lebih bersih dan hidup sehat,” katanya.
Gedung Posyandu Melati 9 dan MCK yang dibangun pada 14 september 2023 lalu, diresmikan penggunaannya oleh Mr. Naoki Ikeuchi selaku Presiden Direktur PT JFE Steel Galvanizing Indonesia Cikarang.
Turut hadir dalam acara tersebut Presiden Direktur PT JFE Steel Galvanizing Indonesia Mr. Naoki Ikeuchi, Mr. Hidekazu Kajita selaku Commercial Direktur PT JFE Steel Galvanizing Indonesia dan jajarannya, Camat Cikarang Selatan Muhamad Said, Kepala Puskesmas Cikarang Selatan Nenden Wulan Sari, Kepala Desa Sukasejati Engkos Koswara, Perwakilan PT Harossa Muhamad Aziz, para kader Posyandu, RT, RW, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.(Wati)